
RADARDEPOK.COM, DEPOK – Bertahun-tahun tak bertemu. Sabtu (4/7), alumni Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (IISIP) Jakarta, angkatan 1993 gelar halal bihalal. Pertemuan bertajuk Kumpul Bareng Menuju New Normal ini, berlangsung di salah satu tempat makan di Kelurahan Pengasinan, Kecamatan Sawangan Depok.
“Kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan jalinan silaturahmi alumni IISIP angkatan 1993. Intinya dengan adanya momentum seperti ini seluruh angkatan 1993 dapat sama-sama berkumpul guna mempererat jalinan persaudaraan antarsesama. Acara sendiri digelar kemarin, Hari Sabtu,” ujar Ketua Panitia, Barnas Kamora, kepada Radar Depok, Minggu (5/7).
Kegiatan tersebut, sambung Barnas, menerapkan protokol kesehatan dan instruksi pemerintah, yakni menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan di tempat air mengalir.
Barnas menyebut, dengan adanya acara tersebut, seluruh angakatan 1993. Agar senantiasa merapatkan barisan bersama sama saling menguatkan antara satu dengan lainnya. “Semoga dengan acara ini, jalinan silaturahmi sesama angakatan semakin erat dan kompak dalam segala hal,” harapnya.
Barnas tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada teman-teman, yang menyediakan waktu untuk hadir mengikuti kegiatan silaturahmi ini.
“Terima kasih kawan atas waktu dan kesempatan kita untuk berkumpul, mengenang lagi masa lalu, saat saat kita bersama dalam satu almamater menempuh pendidikan untuk mencapai masa kini, semoga kita dapat berkumpul kembali dalam kebersamaan dan persaudaraan lebih banyak lagi alumni IISIP angkatan 1993,” terangnya.
Di tempat yang sama, Didiet Kristanto memberikan apresiasi kepada panitia yang telah menyelenggarakan silahturahmi ini. Menurutnya, dengan adanya pertemuan tersebut setidaknya banyak hal yang bisa dibicarakan. Bisa saja nantinya ada kerjaan yang bisa dikerjasamakan. “Semoga dengan adanya silahturahmi ini angkatan 1993 semakin kompak dan solid,” tuturnya.
Silahturahmi tersebut juga di hadiri alumni IISIP angkatan 1987 dan 1991. (rd/hmi)
Jurnalis : Fahmi Akbar (IG : @akbar.fahmi.71)
Editor : Pebri Mulya