

RADARDEPOK.COM, BOJONGSARI – Meski di tengah kondisi pandemi Covid-19. Kalangan lanjut usia (Lansia) di Kelurahan/Kecamatan Bojongsari, diimbau tidak berdiam diri saat di rumah, melainkan tetap beraktivitas sehari-sehari sesuai dengan porsinya. Misalnya, berolahraga santai, mengobrol dengan keluarga atau tetangga sehingga tidak jenuh.
Lurah Bojongsari, Nurbakti mengatakan, meskipun di usia senja, lansia harus beraktivitas agar tubuh terbiasa bergerak dan pikiran juga sehat.
“Manajemen komunikasi dan pikiran bisa membuat tubuh jadi lebih sehat,” ujar Nurbakti saat mengikuti Rakor Pokja Lansia Kelurahan Bojongsari, belum lama ini.
Sementara itu, dalam Rapat Koordinasi dan Evalusasi Pokja Kelurahan Lansia di SDN Bojongsari 01, Adung Sodiq, seorang Lansia 78 tahun, juga turut memotivasi rekan lansianya yang lain di Bojongsari untuk terus aktif di dalam kegiatan.
“Alhamdulillah sekarang ini usia saya sudah 78 tahun, terus aktif di masyarakat, bahkan di tingkat kelurahan dan kecamatan, karena menurut saya dengan berinteraksi pikiran menjadi bebas dan tidak pikun,” tuturnya.
Berbeda jika berada di rumah, lanjut dia, selalu berkomunikasi dengan keluarga. Bahkan sesekali berolahraga sehingga badan menjadi sehat.
“Saya dari rumah ke kantor kelurahan terkadang jalan kaki, karena ingin tubuh menjadi sehat,” pungkasnya. (rd/dra)
Jurnalis : Indra Abertnego Siregar
Edito : Pebri Mulya