BERAGAM : Pocin Ice Cream memiliki banyak menu beragam dengan toping menarik.FOTO : DESDUARY/RADAR DEPOKRADARDEPOK.COM-Tidak lengkap jika memakan eskrim tanpa adanya topping yang lezat. Topping biasanya digunakan untuk memberikan tambahan rasa pada es krim sehingga lebih nikmat. Ada bermacam-macam jenis topping es krim yang biasa digunakan, mulai dari selai, kacang, sereal, hingga buah-buahan. Pocin Ice Cream hadirkan varian es krim dengan topping buah-buahan dan menjajakan produknya dengan harga yang terjangkau.
Yang mau mencicipi es krim dengan topping yang beragam bisa mengunjungi outlet Pocin Ice Cream yang berada di Jalan Stasiun Pondok Cina No.14 C, Kecamatan Beji, Kota Depok.
“Kami menyediakan berbagai macam menu es krim maupun minuman dari es krim serta topping yang beragam, salah satunya buah buahan,” ujar Pemilik Pocin Ice Cream, Abdul Haris kepada Radar Depok.
Abdul menuturkan, Pocin Ice Cream memiliki berbagai macam menu mulai dari minuman dengan tambahan es krim dan beragam jenis es krim. Mulai dari es krim cone, sundae, ice blend dengan es krim, serta jus es krim.
Namun yang membuat Pocin Ice Cream berbeda yaitu topping yang disajikan ada pilihan dari beragam macam irisan buah. Pocin Ice Cream juga sangat mementingkan kesehatan para konsumennya maka dari itu ia membuat inovasi menarik dengan topping aneka buah-buahan. Harga yang ditawarkan untuk eskrim pocin juga sangat terjangkau mulai dari Rp7.000 hingga Rp15.000 saja.
“Menu es krim dengan toping buah ini memang sangat ramah dikantong dan pastinya sehat untuk dikonsumsi oleh masyarakat” ungkapnya. (rd/mg5)Jurnalis : DesduaryEditor : Febrina