RADARDEPOK.COM – Tidak hanya berbagai komunitas sepeda dan senam yang mengikuti kegiatan FunDay Radar Depok 2023, bersama Luwak White Koffie dan Pesona Square. Aparatur pemerintahan dari Kecamatan di Kota Depok pun turut ikut serta kegiatan ini.
Beberapa Kecamatan yang ikut serta itu seperti Kecamatan Tapos, Kecamatan Cinere, Kecamatan Limo, Kecamatan Cipayung, Kecamatan Bojongsari dan Kecamatan Sawangan. Bahkan mereka membeli puluhan tiket FunDay Radar Depok 2023 tersebut.
Camat Cinere, Mursalim Saimin sangat mengapresiasi kegiatan yang di adakan Harian Radar Depok. Sebab, ini bisa menjadi kegiatan ajang silaturahmi langsung aparatur pemerintah bersama masyarakat Kota Depok.
Baca Juga: Trotoar Jalan Margonda Depok Dipuji Koalisi Pejalan Kaki, Ini Katanya
“Selain itu juga pastinya kegiatan ini sangat bagus, bisa mengajak masyarakat hidup sehat,” terang Mursalim kepada Harian Radar Depok, Kamis (26/1).
Mursalim berharap kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar dan mendapatkan antusias peserta yang luar biasa. “Semoga kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar, bahkan tidak saampai disini. Bisa setiap tahun diadakan,” kata dia.
Ditempat lain, Camat Tapos, Abdul Mutolib sangat antusias dengan diadakanya kegiatan FunDay Radar Depok 2023 bersama Luwak White Koffie dan Pesona Square. Menurutnya kegiatan sangat positif bagi masyarakat, bisa membuat msyarakat senang.
Baca Juga: Wakil Walikota Depok Ajak Siswa jadi Pengusaha
“Terlebih, Hadiah-hadiah yang ditawarkan juga sangat menarik dan menggiurkan masyarakat, terutama hadiah umrah yang ditawarkan,” ujar dia.
Abu -sapaan akrabnya- mengatakan, sangat mendukung kegiatan ini. Ia juga berharap kegiatan bisa di adakan rutin disetiap tahunya.
Terpisah, Ketua Panitia FunDay Radar Depok, Junior Williandrom, apresiasi kepada aparatur pemerintahan Kecamatan yang sudah mau ikut serta dalam kegiatan FunDay Radar Depok 2023 bersama Luwak White Koffie dan Pesona Square.
Baca Juga: Lapangan PSP Sawangan Resmi Bersoperasi
“Saya apresiasi kepada beberapa Kecamatan yang sudah mau ikut dan mendukung kegiatan ini,” ucap dia.
Dalam hal ini, Junior juga mengajak kepada aparatur Kecamatan yang berada di Kota Depok yang belum mendaftarkan diri untuk acara FunDay Radar Depok 2023 untuk segara ikut meramaikan kegiatan ini.
“Saya mengajak para aparatur Kecamatan yang belum mendaftarkan dirinya untuk acara ini agar ikut,” ucap dia.
Artikel Terkait
Kurang Banyak, Lazada Baru Pekerjakan 10 Warga Jatijajar
LDII Depok Borong 100 Tiket Funday
79 Siswa SDN Pengasinan 1 Depok Keracunan Roti
Komunikasi Lazada Dengan Aparatur Kelurahan Jatijajar Depok Buruk
Goci Rela Jauh-jauh Meriahkan Funday Radar Depok