Minggu, 4 Juni 2023

Sepak Takraw Depok Hadapi Porda Jabar 2020

- Rabu, 11 Desember 2019 | 11:14 WIB
SEMANGAT : Atlet dari Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Kota Depok berfoto bersama pelatih jelang latihan rutin menghadapi beberapa even kedepan, seperti piala gubernur dan Porda Jabar 2020. FOTO : HARUM WIGARINGTYAS P / RADAR DEPOK   RADARDEPOK.COM, DEPOK - Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Kota Depok menggelar latihan rutin untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi event-event olahraga kedepan, salah satunya adalah Pekan Olahraga Daerah (Porda) 2020. Latihan rutin ini dilakukan di Gedung Balai Rakyat Depok II Jalan Merdeka, Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok. “PSTI Kota Depok terus berlatih, terlebih dalam menghadapi Porda Jabar 2020, saya berharap agar para atlet bisa optimal dan maksimal ketika bertanding.” ungkap Pelatih Pengurus Cabang (Pengcab) PSTI Kota Depok, Andi Rahmat kepada Radar Depok. Andi menuturkan, ada beberapa atlet dari Depok yang sudah mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) dan mendapatkan medali emas. Atlet tersebut adalah Syahrul Mutu dan Dina Shintiya. Sedangkan ada juga atlet lain yang menang dalam kejuaraan Pekan Olahraga Nasional (Popnas) yaitu Rizki Aditya. “Besar harapannya akan lahir lagi atlet dengan prestasi-prestasi lainnya,” ungkapnya. Ia menambahkan, guna memaksimalkan diri, latihan rutin dilakukan pada Selasa, Kamis, dan Minggu pada pukul 16:00 WIB. Perlengkapan latihan disiapkan oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Depok. Ia mengaku jika perlengkapan sudah memadai untuk latihan rutin. Adapun atlet Sepak Takraw yang berasal dari Kota Depok ada 20 orang, dibagi menjadi 3 kategori yaitu Junior, Pelajar, dan Senior. Untuk persiapan para atlet dalam menghadapi pertandingan-pertandingan sejauh ini mencapai 70 persen. Sementara itu, Pengurus Sepak Takraw Kota Depok, Widiyanto  mengatakan, para atlet yang tergabung PSTI Kota Depok dan mengikuti latihan rutin ini merupakan hasil seleksi dari anak-anak sekolah SD hingga SMA yang ada di Depok. “Kami mengutamakan pendidikan olahraga khususnya sepak takraw untuk anak-anak usia dini. Karena sepak takraw tidak bisa instan dalam mempelajarinya, bertahap dan butuh waktu,” tegas Widiyanto. Pengurus PSTI Kota Depok Bagian Bimbingan dan Prestasi Pengurus Cabang (Pencab), Gusti Made Sidia,  mengatakan,  anak-anak terus berlatih untuk mempersiapkan diri, terlebih dalam menghadapi banyak kegiatan pertandingan kedepannya. “Kita juga terus membimbing dan melatih agar para atlet mencintai olahraga sepak takraw dan mencetak prestasi gemilang,” tutup Gusti. (rd)   Jurnalis : Harum Wigaringtyas Editor : Pebri Mulya (IG : @pebrimulya)

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X