KOTOR : sampah berserakan di Jalan Raya Tapos, Kelurahan Cimpaeun. FOTO : lulu/RADAR DEPOKRADARDEPOK.COM, CIMPAEUN - Masyarakat Kelurahan Cimpaeun, Kecamatan Tapos diajak lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan. Terlebih, saat ini memasuki musim hujan.Lurah Cimpaeun, Hidayat menghimbau agar masyarakat peduli terhadap lingkungan dan meningkatkan kesadaran untuk tidak membuang sampah sembarangan."Tidak bosannya, kami mengajak masyarakat di wilayah Cimpaeun untuk sama-sama berperan aktif dalam menjaga lingkungan," ucapnya kepada Radar Depok.Hal ini, dilakukan agar bisa mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan saat musim penghujan ini."Kami sudah memberikan arahan kepada Ketua RW, agar dapat mengajak warganya rutin melakukan kerja bakti di lingkungannya masing-masing," tandasnya.Berdasarkan pantauan Radar Depok, masih banyak titik pembuangan sampah liar di kawasan Kekurahan Cimpaeun, dan ada yang beberapa titik di samping aliran air. (rd/tul)Jurnalis : Lutviatul FauziahEditor : Pebri Mulya