Jumat, 31 Maret 2023

Ini Respon Israel Saat Diberi Ultimatum untuk Pergi Tinggalkan Tanah Palestina

- Minggu, 26 September 2021 | 10:25 WIB
RADARDEPOK.COM - Presiden palestina, Mahmoud Abbas, memberikan ultimatum kepada israel untuk meninggalkan wilayah pendudukan israel dalam waktu setahun.

Seperti dilansir AFP dan Associated Press, Sabtu (25/09), Abbas pun akan mengambil langkah tegas jika hal itu tidak diindahkan israel, yakni dirinya tidak akan lagi mengakui negara Yahudi itu berdasarkan perbatasan pra-1967.

Ultimatum itu disampaikan Abbas dalam pidato bernada keras secara virtual saat forum Sidang Majelis Umum Perserikatan Bangsa-bangsa (pbb).

Dalam tanggapannya, otoritas israel terkesan menganggap enteng ultimatum Abbas tersebut. Duta Besar israel untuk pbb, Gilad Erdan, bahkan menyebut bahwa dengan ultimatum itu, Abbas telah 'membuktikan sekali lagi bahwa dia tidak lagi relevan'.

"Mereka yang benar-benar mendukung perdamaian dan perundingan tidak mengancam dengan ultimatum khayalan dari platform pbb seperti yang dia lakukan dalam pidatonya," tutur Erdan dalam pernyataannya, merujuk pada Abbas.

Abbas dalam pidatonya juga menyatakan, palestina akan membawa persoalan 'mengenai masalah legalitas pendudukan tanah negara palestina' ke Mahkamah Internasional.

israel mencaplok Tepi Barat, Yerusalem Timur dan Jalur Gaza -- wilayah yang diinginkan palestina menjadi bagian negara mereka di masa depan -- dalam perang tahun 1967 dengan negara-negara Arab. israel kemudian menganeksasi Yerusalem Timur dalam langkah yang tidak diakui secara Internasional.

Tahun 2005, israel menarik pasukannya dari Jalur Gaza. Kemudian kelompok Hamas memenangkan pemilu parlemen setahun kemudian dan merebut Gaza dari pasukan pemerintah palestina dalam perebutan kekuasaan tahun 2007.

Selama bertahun-tahun, israel memberikan berbagai tawaran yang disebut akan memberikan kemerdekaan kepada palestina di sebagian besar wilayahnya. Namun palestina yang selalu berada di posisi lebih lemah dalam perundingan, menyatakan setiap proposal israel gagal memberikan status negara sepenuhnya dan tidak menyelesaikan masalah inti lainnya, seperti nasib pengungsi palestina dan status Yerusalem.

Pengakuan palestina atas israel menjadi pondasi kesepakatan Oslo tahun 1993 yang disusul proses perdamaian Timur Tengah. Namun proses perundingan itu telah terhenti lebih dari satu dekade lalu, dan Perdana Menteri (PM) israel saat ini, Naftali Bennett, menentang pembentukan negara palestina berdampingan dengan israel -- disebut sebagai solusi dunia negara, yang secara luas dipandang sebagai satu-satunya cara menyelesaikan konflik. (rd/net)

 

Editor : Pebri Mulya

 

https://www.youtube.com/watch?v=1UzHVhIogZw

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Sekda Depok Supian Suri Puji Bedah Rumah Jabar

Jumat, 31 Maret 2023 | 07:15 WIB

Fix, Libur Lebaran Sepekan, Catat Tanggalnya

Kamis, 30 Maret 2023 | 07:20 WIB

PKS Tak Gentar Kaesang ke Depok, Ini Alasannya

Kamis, 30 Maret 2023 | 07:00 WIB

Indonesia vs Burundi : Kejar Ranking FIFA

Selasa, 28 Maret 2023 | 08:15 WIB
X