Rabu, 27 September 2023

DPUPR Kota Depok Bangun Drainase di Beji untuk Cegah Banjir

- Sabtu, 27 Mei 2023 | 11:45 WIB
Petugas melakukan pengukuran ruas jalan untuk pembuatan drainase Jalan Haji Iming, Beji, Depok
Petugas melakukan pengukuran ruas jalan untuk pembuatan drainase Jalan Haji Iming, Beji, Depok

RADARDEPOK.COM - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok, terus melakukan upaya peningkatan kualitas jalan, salah satunya melalui pembenahan drainase sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari ruas jalan. 

Pembuatan drainase sepanjang 300 meter di Jalan Haji Iming, RT 01/02 , Kelurahan Beji, Kecamatan Beji, Kota Depok, sangat penting untuk menghindari timbulnya genangan air, yang mengakibatkan kerusakan jalan dan layanan jalan bisa bertahan lama.

Ketua RT 01, Kelurahan Beji,  Jajang Jaenudin mengatakan Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) sudah mengukur ruas jalan yang akan digunakan sebagai drainase. Diperkirakan akan dikerjakan mulai minggu ini setelah pembuatan drainase di Jalan Kembang, Beji.

"Kemarin ya dari petugas dinas sudah mengukur jalan, sudah ada tanda yang merah itu dipinggir jalan, kira-kira minggu depan mulai dikerjakan," ujar Jajang. 

Baca Juga: Kabar Duka, Sarwono Kusumaatmadja Menteri di Era Soeharto Meninggal Dunia

Keberadaan saluran drainase ini dirasa akan sangat bermanfaat bagi masyarakat sekitar, terutama Kota Depok yang sering hujan.

"Di sini kalau banjir Alhamdulillah tidak, pembuatan drainase ini tujuannya merapihkan lingkungan supaya kalau hujan airnya langsung mengalir ke drainase," tutur dia. 

Baca Juga: Warga Depok Penikmat Mie Ayam, Wajib di Coba Nih Resepnya Gampang Banget

Jajang mengatakan, diharapkan pembuatan drainase di Jalan Haji Iming RW 02 berjalan dengan lancar dan tidak ada hambatan dalam hal apapun.***

Jurnalis : Amanda

Editor: Indra Abertnego

Tags

Artikel Terkait

Terkini

UIII Terus Lakukan Perkembangan Program Studi

Rabu, 27 September 2023 | 14:50 WIB

Kampung Caraka Sukatani Dilatih Branding dan Publikasi

Rabu, 27 September 2023 | 13:00 WIB

Damkar Kota Depok Tangkap Monyet Liar di Sukamaju Baru

Rabu, 27 September 2023 | 12:10 WIB

Puskesmas Mampang Raih Akreditasi Paripurna

Rabu, 27 September 2023 | 10:00 WIB

Waspada !!! Kegiatan Menabun Bisa Timbulkan Kebakaran

Rabu, 27 September 2023 | 08:20 WIB

228 Mahasiswa Resmi Diterima Masuk UIII

Selasa, 26 September 2023 | 18:51 WIB

Anggota UMKM Kelurahan Baktijaya Dilatih Membatik

Selasa, 26 September 2023 | 14:05 WIB

WP Project Buat Turnamen Game Online

Selasa, 26 September 2023 | 11:00 WIB

Ular Kobra Jawa Teror Warga Kelurahan Tanah Baru

Selasa, 26 September 2023 | 09:00 WIB

5.816 KPM Se-Limo Depok Terima Bansos Beras

Senin, 25 September 2023 | 08:30 WIB

Kelurahan Jatijajar Dorong Peningkatan Usaha Masyarakat

Senin, 25 September 2023 | 08:00 WIB

UMKM Sinergia Adakan Lomba Kuliner

Senin, 25 September 2023 | 07:00 WIB
X