RADARDEPOK.COM-Rentetan Harlah ke 50 Partai Persatuan Pembangunan (PPP) masih terasa di Kota Depok. Kali ini, sebanyak 517 paket sembako diberikan kepada masyarakat, di Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Minggu (5/2).
Ketua DPC PPP Kota Depok, Mazhab HM menyampaikan, kegiatan ini masih rangkaian dari Harlah ke 50 karena ada beberapa putaran kegiatan dari sebelum puncak acara hingga pasca acara.
“Kemarin putaran ke 3 senam dan jalan sehat. Baksos ini masuk putaran ke 4, dengan harapan bisa membantu masyarakat dari kepedulian PPP,” ungkapnya saat dikonfirmasi Radar Depok saat kegiatan berlangsung.
Lebih jauh, Mazhab menerangkan, inisiatif baksos ini dari para caleg yang peduli kepada masyarakat, sehingga bisa menyentuh apa yang menjadi kebutuhan masyarakat.
Bahkan bukan sebatas itu semata, diharapkan juga kepedulian PPP ini dapat menyentuh kembali umat islam agar kembali ke rumah besar umat islam, dan Cimanggis merupakan daerah subur untuk basis PPP Depok.
“Dan sejarahnya baru periode ini kita ga dapat kursi dari Cimanggis ini. Jadi target kita ini akan mengambil alih kembali kursi yang di pinjam partai lain dan insyaaallah 2024 satu kursi dari Kecamatan ini,” harapnya.
Mazhab juga memastikan Caleg PPP Dapil Cimanggis, Michael Lioni Ariesto Oetama akan membawa angin segar kemenangan di Cimanggis. Mengingat sosoknya yang milenial mampu menjadi daya tarik kaum muda mudi, sehingga memberikan warna baru.
“PPP optimis semua dengan targetnya, yaitu DPRD 6 kursi, DPR RI 1 kursi, DPRD Provinsi 1 kursi. Insyaa Allah kerja bareng kita semua, itu akan tercapai,” tegas politisi PPP itu.
Nantinyas masih ada dua kegiatan dari rentetan Harlah, keduanya berlangsung di Kecamatan Sukmajaya dan Tapos atau Cilodong. Dalam kegiatan itu, akan dilangsungkan senam massal yang memang saat ini sedang digandrungi kaum ibu-ibu.
“Dan jujur saya katakan bahwa kita ini sedang menyasar pemilih ibu-ibu, kenapa karena jauh lebih komitmen, lebih gampang kita sentuh hatinya, tidak banyak bermain ke sana ke mari,” ungkap Mazhab.
Adapun sasaran PPP Kota Depok dengan strategi dari 6 kegiatan yang telah berlangsung. Segmen senam, jalan sehat, dan baksos menyasar ibu-ibu. Segmen 2 menyasar pada milenial, lalu Segmen 3 menyasar pada kaum bapak. (arn)
Editor : Arnet Kelmanutu
Artikel Terkait
HUT KE-4 Iwapi Bojongsari Meriah
KPK Lihat Delapan Rekomendasi Sudah Dilakukan Kemenag Soal Haji, Tinggal Harmonisasi
Begini Tips Olah Makanan Daging Supaya Sehat
1.090 Pengunjung Serbu Vaskin di Balaikota Depok
Abad Fikih