RADARDEPOK.COM - Kota depok menjadi tuan rumah perhelatan Pencak Silat antar pelajar Se-Indonesia, yang diadakan Badan Narkotika Nasional (BNN) di Gelanggang Olahraga (GOR) Kota Depok, Jumat (19/8).
Walikota depok, Mohammad Idris mengatakan, pihaknya merasa atas terselenggaranya perhelatan tersebut. Sebab, untuk pertama kalinya GOR Kota Depok digunakan untuk pertandingan tingkat nasional.
Baca Juga : Istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi Dijerat Pasal Pembunuhan Berencana
Ini sebuah kebanggan bagi Kota depok, terima kasih untuk panitia penyelenggara dalam hal ini BNN, IPSI yang mendukung acara ini sepenuhnya," ungkapnya kepada wartawan.
Idris menerangkan, kompetisi antar pelajar itu dapat membuat mereka terhindar dari bahaya Narkoba. Bahkan, memperoleh hidup yang sehat.
"Ini salah satu kepercayaan bagi kami dari temen-temen karena ini event pertama se Indonesia di GOR Kota depok," ungkapnya.
Menurut dia, anak sebagai aset negara sekaligus potensi haruslah diberikan fasilitas agar mereka memiliki hidup yang sehat dan terbebas dari bahaya narkoba.
"Harapanya sesuai dengan tema, pelajar sehat dan perangi narkoba," tandas Idris. (ger/rd)
Jurnalis : Gerard Soeharly
Editor : Fahmi Akbar