RADARDEPOK.COM – Dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 Satpol PP dan ke-61 Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) tingkat Kota Depok tahun 2023. Pemerintah Kota Depok memberikan penghargaan kepada Kelurahan Mekarjaya, karena menjadi kelurahan terbaik dalam pembinaan Satlinmas di wilayahnya.
Pemberian piagam penghargaan tersebut di Lapangan Balai Kota Depok, yang diberikan langsung oleh Walikota Depok, Mohammad Idris yang di dampingi, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Depok, Lienda Ratnanudianny.
Lienda Ratnanudianny menjelaskan, Kelurahan Mekarjaya dinilai paling baik dalam pembinaan anggota Satlinmas di wilayahnya. Hal tersebut, dilihat dari pelaksanaan tugas satlinmas Kelurahan Mekarjaya.
“Di mana lurah selaku Kasatlinmas, harus berperan aktif dalam kolaborasi dan sinergitas pelaksanaan tugas-tugas satlinmas ditengah masyarakat,” kata Lienda Kepada Harian Radar Depok, Kamis (23/3).
Baca Juga: Peringati Hari Perempuan Sedunia, XL Axiata Dorong Akselerasi Kesetaraan Digital Perempuan
Menurut dia, penghargaan tersebut adalah salah-satu upaya untuk memotivasi lurah se-Kota Depok dalam membina dan mengarahkan teknis operasional kepada seluruh anggota Satlinmas yang berada di setiap kelurahan.
“Dengan adanya penghargaan ini, bisa menjadi motivasi bagi lurah se-Kota Depok dalam membina Satlinmas diwilayahnya,” ucap dia.
Lienda mengatakan, berdasarkan delegasi kewenangan pembinaan teknis operasional dalam Pasal 35 ayat (1) Permendagri nomor 26 Tahun 2020 tentang penyelenggaraan ketertiban umum dan ketentraman masyarakat serta perlindungan masyarakat, lurah harus melakukan pembinanan kepada satlinmas.
“Yaitu harus melakukan pembinaan teknis operasional penyelenggaraan anggota satlinmas di wilayahnya,” kata dia.
Baca Juga: Mekarjaya Diganjar Penghargaan Pembinaan Satlinmas Terbaik Se-Depok
Lienda berharap dengan para lurah se-Kota Depok, agar ditingkatkan dan dioptimalkan dalam melakukan pembinaan kepada satlinmas yang berada di wilayahnya.
“Karena user satlinmaa itu adalah seorang lurah, semoga dapat lebih optimal dalam melakukan pembinanaan teknis operasional tugas-tugas satlinmas di wilayahnya,” tutur dia.
Sementara itu, Lurah Mekarjaya, Nelda Purnadia Wardhani bersusyukur Kelurahan Mekarjaya bisa mendapatkan penghargaan sebagai kelurahan terbaik dalam pembinaan satlinmas. Kedepanya, ia beharap bisa meningkatkan dan lebih baik lagi dalam membina anggota Satlinmas.
“Alhamdulilah Keluahan Mekarjaya dapat penghargaan, semoga ini bisa jadi motivasi kami agar bisa lebih baik dalam pembinaan anggota satlinmas di wilayah kami,” pungkas dia.***
Jurnalis : Andika Eka
Artikel Terkait
Resep dan Tips membuat Rendang yang Enak dan Lezat untuk Hidangan lebaran
Hindari 5 Jenis Makanan Ini saat Sahur untuk Menjaga Kesehatan Tubuh dan Stamina Anda
Mekarjaya Diganjar Penghargaan Pembinaan Satlinmas Terbaik Se-Depok
Katar Bojongsari Depok Kembangkan UEP, Segini Bibit yang Ditebar
Peringati Hari Perempuan Sedunia, XL Axiata Dorong Akselerasi Kesetaraan Digital Perempuan