RADARDEPOK.COM - RW10, Kelurahan Pasir Putih, Kecamatan Sawangan, mewakili Kota Depok di tingkat Provinsi Jawa Barat, dalam Lomba Pemanfaatan Pekarangan Sebagai Sumber Gizi Keluarga.
Tim juri dari Provinsi Jawa Barat melakukan rechecking ke sejumlah lahan dan rumah warga, yang telah dipersiapkan untuk lomba pada Rabu (31/5), di wilayah RW10 Pasir Putih.
Ketua TP PKK RW10 Pasir Putih, Nurseha mengatakan, lomba pemanfaatan pekarangan di wilayah RW10 Pasir Putih ini sudah disiapkan sejak Maret 2023, termasuk penanganan terhadap sejumlah hama yang menjadi salah satu kendala dalam mempersiapkan lomba.
"Walaupun ada kendala dari hama, tapi Alhamdulillah sudah bisa diatasi dengan yellow trap atau perangkap untuk menangkap hama tumbuhan," ungkap Nurseha, Jumat (2/6).
Baca Juga: Memperingati HUT Surabaya Ke-730, Teman Pintar Smartfren Adakan Kompetisi Konten Kreator
Dia mengungkapkan, terdapat berbagai tanaman yang tumbuh subur di pekarangan rumah warga RW10 Pasir Putih, untuk dinilai dalam lomba pemanfaaatan pekarangan yang didukung oleh Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kota Depok.
"Tanaman yang tumbuh untuk lomba pemanfaatan pekarangan ini beberapa diantaranya jagung, tomat, cabai, sawi, kacang hijau, pakcoy dan masih banyak lagi," beber dia.
Lomba pemanfaatan pekarangan ini, sambung dia, dengan memanfaatkan lahan-lahan kosong atau yang masih tersedia di lingkup masyarakat, dengan menanamkan sejumlah tanaman yang bibitnya sudah disuplai oleh DKP3 dalam perlombaan.
"Alhamdulillah semua warga di RW10 Pasir Putih ini mendukung lomba pemanfaatan pekarangan ini," tutur dia.
Baca Juga: Perketat Uji Tera, Depok Bakal jadi Daerah Tertib Ukur
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kota Depok, Widyati Riyandani mengatakan, penilaian dalam lomba pemanfaatan pekarangan sebagai sumber gizi keluarga ini tidak hanya berbicara soal tanaman yang mengandung karbohidrat, tetapi protein dan sayuran juga.
"Kami juga difasilitasi oleh provinsi, seperti benih ikan lele, kacang hijau, jagung, cabai dan tomat. Kemudian tambahan dari DKP3 Depok ada pakcoy, sawi, kembang kol, dan berbagai buah-buahan," beber dia.
Widyati mengatakan, tentunya ini merupakan kolaborasi antara DKP3 Kota Depok dengan Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Jawa Barat, TP PKK Kota Depok, TP PKK Provinsi Jawa Barat, TP PKK Kecamatan Sawangan dan TP PKK Kelurahan Pasir Putih.
Dia mengungkapkan, apa yang dijadikan bahan penilaian dalam lomba pemanfaatan pekarangan ini, terdiri dari administrasi dan konsep pemberdayaan.
"Tim juri dari Provinsi Jawa Barat telah melakukan rechecking, dan kemungkinan untuk hasilnya akan keeluar September 2023 mendatang. Mudah-mudahan ini menjadi titik terang hingga RW10 Pasir Putih melaju ke tahap berikutnya," tutup dia.***
Artikel Terkait
Ajaib Tanpa Rusak Pintu, Tiga Kontrakan di Pasir Putih Dibobol Garong Rp8 Juta Raib
Pasir Putih Depok Tekan Aksi Kriminal, Dengan Cara Ini
Wisata Taman Bermain Air, Kolam Renang Pasir Putih Sawangan Kota Depok Pilihan Tepat Mengisi Libur lebaran
Pasir Putih Antisipasi Kenkalan Remaja
Kampanye KTR Depok Serentak Sasar Pasir Putih, Bawa Pesan Ini