RADARDEPOK.COM - Hasil drawing babak kualifikasi Piala Asia U-23 2024, telah keluar. Timnas Indonesia U-23 mendapat undian yang bisa dibilang cukup mudah. Peluang lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024 terbuka lebar.
Drawing babak kualifikasi Piala Asia U-23 2024 akan diikuti 43 negara. Nantinya, 43 negara tersebut akan dibagi menjadi 11 grup. Jadi, ada satu grup yang hanya dihuni tiga negara.
Juara grup akan lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2023. Lalu, empat runner-up terbaik juga lolos ke putaran final.
Baca Juga: Timnas Indonesia Tak Gentar Lawan Messi Cs
Satu slot lain menjadi milik Qatar sebagai tuan rumah. Walau sudah pasti lolos, Qatar tetap ambil bagian pada babak kualifikasi.
Dua negara Asia Tenggara akan saling berhadapan pada babak kualifikasi. Thailand yang menjadi tuan rumah Grup G akan berjumpa Filipina dan Malaysia. Grup G hampir mirip dengan persaingan di Piala AFF.
Vietnam, yang lolos ke babak 8 Besar pada Piala Asia U-23 2022 lalu, juga akan berjumpa sesama negara Asean. Berada di Grup C, Vietnam akan menjamu tuan rumah untuk Singapura, Yaman, dan Guam.
Baca Juga: Sekda Depok, Supian Suri : Depok Wujudkan Generasi Hebat Berkualitas
Berbeda dengan grup lain, Grup K hanya berisi tiga tim. Jadi, Indonesia hanya perlu memainkan dua pertandingan untuk bisa lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024.
Indonesia akan berhadapan dengan Chinese Taipei dan Turkmenistan. Di atas kertas, Chinese Taipei menjadi lawan yang bisa dikalahkan Indonesia.
Turkmenistan adalah peserta Piala Asia U-23 2023 lalu. Ketika itu, Turkmenistan mampu lolos dari fase grup dengan status runner-up terbaik. Turkmenistan kandas pada babak 8 Besar, kalah 1-0 dari Australia.
Baca Juga: Survey LSI : PDI P-Gerindra Percaya Diri, PKS : Nggak Ngaruh
Piala Asia U-23 2024 akan digelar di Qatar pada 15 April hingga 3 Mei 2024 yang akan datang.
Sebelum mendapat slot bermain di putaran final Piala Asia U-23 2023, ada babak kualifikasi yang lebih dulu harus dimainkan. Nah, babak kualifikasi akan digelar pada 4 hingga 12 September yang akan datang.(***)
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Grup A-K :
Artikel Terkait
Argentina akan Ketemu Timnas Indonesia 19 Juni 2023 di FIFA Matchday
Muyassar Internal Competition Horseback Archery and Show Jumping Lahirkan Juara Berkuda
Manchester City Juara Liga Inggris, Gol Julian Alvarez Lengkapi Pesta Citizens
Buntut Kericuhan Final Sepak Bola SEA Games 2023, FAT Hukum 2 Pemain dan 3 Staf Thailand
Inter Milan Juara Coppa Italia, Dekati Treble Winner