RADARDEPOK.COM - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) turut menyoroti kasus Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Depok yang diduga meloloskan mantan pengurus partai menjadi Panwascam.
Instruktur Nasional Kaderisasi DPP PKB, Mohamad Fuad menegaskan, Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) harus mengusut tuntas kasus tersebut. Musababnya, kasus itu mencerminkan demokrasi yang tidak sehat.
Baca Juga: 210.974 Balita di Depok Ditarget Terima Imunisasi Polio
"Saya sangat kecewa dengan hal ini. Yang jelas sangat disayangkan hal ini bisa terjadi. Nampaknya, para pelaku demokrasi tidak mendisiplinkan diri dalam hal menjadi organ partai politik," ungkap Mohamad Fuad kepada Radar Depok, Kamis (30/3).
Mantan Ketua DPC PKB Kota Depok itu menerangkan, kasus tersebut menunjukan kebobrokan demokrasi yang selama ini dinilai sudah berjalan dengan baik.
"Ini menandakan sesuatu ketidakpastian dalam Pemilu 2024," ujar Mohamad Fuad.
Baca Juga: Serua Depok Perketat Keamanan Saat Ramadan, Ini yang Dilakukan
Mohamad Fuad meminta, partai yang sedang berkuasa di suatu daerah untuk tidak menjadikan hal itu sebagai alat perusak demokrasi. Sebab, meloloskan bekas pengurus partai politik menjadi penyelenggara Pemilu, sama saja merusak demokrasi.
"Jadi, janganlah infrastuktur kekuasaan digunakan untuk mendesain lembaga yang harusnya netral justru di desain menjadi tidak netral," tutur Mohamad Fuad.
Baca Juga: Teddy Minahasa Dituntut Hukuman Mati Dalam Kasus Narkoba
Bahkan, pinta Mohamad Fuad, Bawaslu Kota Depok harus jeli dalam menjaring Panwascam. Pasalnya, bisa saja partai politik tertentu menyusupkan pengurus ataupun relawan untuk memuluskan jalannya kontestasi pesta demokrasi.
"DKPP harus mengusut tuntas sedalam-dalamnya. Bahkan, perlu direview mana yang titipan parpol mana yang bukan. Karena, akan mengganggu iklim dari hajatan demokrasi," jelas Mohamad Fuad.
Baca Juga: AG Pacar Mario Dandy Satrio Bacakan Eksepsi di PN Jakarta Selatan
Dewan Syuro DPW PKB Jawa Barat itu menilai, demokrasi saat ini sudah berjalan dengan baik sebagaimana mestinya. Namun, sejumlah partai politik justru menodai hal tersebut melalui tindakan tak terpuji seperti yang terjadi pada Bawaslu Kota Depok.
"Demokrasi kita pada tingkatan yang tidak sehat, bukannya menyuburkan subtansinya tapi justru sebaliknya. Maka dari itu, DKPP harus mengusut tuntas agar demokrasi berjalan dengan baik dan sehat yang berorientasi pada gagasan serta merubah menjadi baik" papar Mohamad Fuad.
Artikel Terkait
Depok Kota Millenial : Kaesang-Faizin Harapan Baru Masyarakat Depok
Kantor Pajak di Depok, Bogor dan Bekasi Melayani hingga 18.30 WIB
Teddy Minahasa Dituntut Hukuman Mati Dalam Kasus Narkoba
Sadis, Motor Fauzan yang Sedang Berobat Patah Tulang di Depok Digasak
Serua Depok Perketat Keamanan Saat Ramadan, Ini yang Dilakukan
210.974 Balita di Depok Ditarget Terima Imunisasi Polio